Bupati Belitung Gelar Pertemuan Dengan Awak Media

0
462

 

  Tanjungpandan__Dalam rangka meningkatkan jalinan silaturahmi dan sinergitas dengan rekan media, Bupati Belitung, H. Sahani Saleh, S.Sos menggelar pertemuan dengan awak media Kabupaten Belitung. Pertemuan berlangsung pada Senin, (30/9) bertempat di Rumah Makan Tempo Doeloe. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Belitung, Isyak Meirobie, S.Sn, M.Si dan Kabag Humas Setda Kabupaten Belitung DR. Zakina, S.Sos, M.Si.

Dalam sambutannya, Kabag Humas mengatakan, kegiatan ini sebagai wadah sinergitas dan harmonisasi media dalam melaksanakan fungsi informasi. “Saya sampaikan ucapan terima kasih kepada rekan-rekan wartawan atas perhatiannya, khususnya terkait perkembangan Kabupaten Belitung ke depan. Apalagi pertemuan kali ini sebagai awal perkenalan bagi saya dengan rekan rekan media. Mudah-mudahan ke depan, hubungan kemitraan antara Pemerintah Kabupten Belitung dengan rekan media dapat terjalin dengan baik dan solid”, ujarnya.

Selanjutnya terkait dengan pelaksanaan kemitraan antara Pemkab Belitung dengan pers, nantinya kami akan mengkaji lebih dalam terkait rencana penyusunan Peraturan tentang kemitraan dengan pers/awak media. Apalagi pada peringatan HPN tahun 2019 lalu, Presiden mengharapkan agar kemitraan dengan pers dapat terus ditingkatkan dan terjalin dengan baik. ‘’Mari kita dapat terus bersinergi dan bekerja sama serta saling berkoordinasi terkait pemangunan Belitung’’, ajak Zakina.

Sementara, Bupati Belitung, H. Sahani Saleh, S.Sos dalam sambutannya, mengajak insan pers agar dapat terus bersinergi dalam mengolah pemberitaan dimasyarakat, khususnya terkait informasi tentang pembangunan daerah dan pelayanan masyarakat. “Segala sesuatu berkenaan dengan informasi pembangunan daerah agar dapat segera mungkin bisa terkoneksi dan tersampaikan kepada masyarakat. Kami juga akan terus berupaya melakukan pembaharuan terkait dengan kemitraan dengan pers. Saya juga berharap agar segala pemberitaan dan informasi tentang Pemerintah Daerah agar bisa dikoordinasikan terlebih dahulu dengan Pemerintah Kabupaten Belitung melalui juru bicara. Hal ini untuk menghindari terjadinya kesalahan informasi yang nantinya akan disebarkan kepada masyarakat’’ ungkap Sahani.

Lebih lanjut kata Bupati, Belitung telah mendapatkan penghargaan Anugerah Media dari Humas Indonesia/PR Indonesia. Ini merupakan bukti nyata bahwasanya kita telah melakukan upaya positif dalam membingkai pemberitaan positif terkait Belitung. ‘’Hal ini tentunya tidak lepas dari kerja keras dan peran serta para awak media yang ikut aktif berpartisipasi dalam mengawal pemberitaan tentang Belitung, serta melakukan penyebaran informasi secara aktif terkait kemajuan Belitung. Ini harus kita pertahankan, kalau perlu kita tingkatkan lagi. Ke depan. Saya berharap agar kita dapat lebih bersinergi lagi, Apalagi Belitung akan menuju ke arah smart island, dan hal ini akan memudahkan rekan media untuk mendapatkan pemberitaan secara lebih mudah. Ini kesempatan bagi kita untuk lebih memperkenalkan Belitung secara lebih jauh kepada publik luar’’ kata Sahani.

Senada dengan Bupati, Wakil Bupati Belitung mengharapkan agar insan pers dapat membangun hubungan yang lebih solid lagi dengan  Pemerintah Daerah. ‘’Ke depan saya juga berharap agar pertemuan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin guna membangun kemitraan yang semakin baik diantara kita. Jika ada hal-hal kurang berkenan, silahkan sampaikan usulan, baik berupa ide ataupun saran melalui Kabag Humas. Mudah-mudah ke depan kita dapat terus mengawal berbagai informasi dan pemberitaan terkait pembangunan daerah sebagai upaya untuk meningkatkan kemajuan daerah’’, ujar Isyak.

Pertemuan ini turut dihadiri para awak media yang merupakan perwakilan dari anggota Pokja dan Perwabel Kabupaten Belitung. Acara juga diisi dengan ramah tamah, makan siang bersama dan sesi tanya jawab.***dk