Bupati Belitung Resmikan Rumah Layak Huni BAZNAS

0
401

Tanjungpandan, Prokopim Setda Kab. Belitung – Bupati Belitung, H. Sahani Saleh, Sos didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung, H. MZ. Hendra Caya, SE., M. Si menghadiri sekaligus meresmikan Rumah Layak Huni Program Belitung Peduli dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Belitung, Kamis (18/08) 2022, bertempat di Jalan Kampung Baru Kelurahan Pangkal Lalang pada pukul 09.00 Wib.

Ketua BAZNAS Kabupaten Belitung dalam laporannya mengatakan rumah layak huni ini merupakan hasil kolaborasi dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Belitung dengan Masyarakat. Hal ini tentunya dapat menjadi contoh bagi Masyarakat lain, yang mana kita semua bisa berperan untuk turut membantu warga yang kurang mampu. “Kami berharap kedepannya, BAZNAS Kabupaten Belitung dapat membantu lebih banyak lagi masyarakat yang kurang mampu untuk memiliki rumah layak huni”, ujar Ketua BAZNAS Kabupaten Belitung.

Pada kesempatan ini, Bupati Belitung, H. Sahani Saleh, S. Sos mengatakan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) merupakan salah satu wadah untuk kita bisa beramal membantu masyarakat yang kurang mampu. “Kita patut bersyukur karena BAZNAS memberikan kita peluang untuk beramal. Ini merupakan kewajiban kita semua untuk bisa saling membantu dalam kebaikan”, ujar Sahani.

Lebih lanjut, Bupati Belitung mengatakan akan terus berusaha untuk mensupport Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Belitung dalam membantu masyarakat yang kurang mampu. “Saya berharap dalam rangka mengurangi angka kemiskinan di Kabupaten Belitung, kita bisa bersama-sama untuk berkolaborasi membantu masyarakat yang kurang mampu mendapatkan rumah layak huni”, lanjutnya.

Hadir pada acara ini Kapolres Belitung, AKBP Tris Lesmana Zeviansyah, Lurah Pangkal Lalang, Muhamad Lusin Kuswantoro, S. IP serta tamu undangan lainnya. (Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Belitung/Dafry)