Sekda buka Orientasi Penyusunan Rancangan Perubahan Renstra Perangkat Daerah

0
616

Tanjungpandan- Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung, H.MZ. Hendra Caya, S.E., M.Si. secara resmi membuka Acara Orientasi Penyusunan Rancangan Perubahan Renstra Perangkat Daerah, yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Belitung secara virtual, bertempat di Ruang Rapat Bupati Belitung, pada hari Selasa, (5/1/2021).

Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung menyambut baik atas dilaksanakannya orientasi ini, sebab ditengah kondisi pandemi Covid-19 ada beberapa program kerja yang harus disesuaikan agar target visi misi 5 (lima) tahun Pemerintah Kabupaten Belitung dapat tercapai. “Oleh sebabnya, melalui kegiatan ini diharapkan masing-masing Perangkat Daerah dapat menyesuaikan program kerja agar target tercapai”, ujar Sekda.

Disamping itu, Sekda juga mengingatkan bahwa Renstra Perangkat Daerah yang disusun nantinya dapat disesuaikan dengan status Unesco Global Geopark (UGG) yang akan diterima Pemerintah Kabupaten Belitung pada bulan April 2021 mendatang . “Pada April 2021 UGG akan kita terima, oleh sebabnya Perangkat Daerah harus menyesuaikannya program kerja yang ada di Renstra, seperti Dinas Pemuda dan Olahraga dengan Sport Tourism dan Dinas Ketahanan dan Pertanian dengan Eco Tourism”, jelas Sekda.

Dengan keselarasan program kerja tersebut, Sekda berharap menjadi upaya nyata dalam mempertahankan status sebagai Unesco Global Geopark yang diperoleh Pemerintah Kabupaten Belitung.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Belitung, Salman Alfarisi, S.STP. dalam laporannya menyampaikan bahwa penyusunan perubahan Renstra Perangkat Daerah akan disusun bersamaan dengan penyusunan RPJMD. ” Untuk itu, Orientasi Penyusunan Perubahan Renstra Perangkat Daerah merupakan kegiatan yang harus diikuti Perangkat Daerah, bukan hanya untuk menyesuaikan dengan kondisi pandemi tetapi karena merupakan bagian dari tahapan persiapan penyusunan Perubahan RPJMD Kabupaten Belitung tahun 2018-2023″ jelas Salman.

Ditambahkan Salman, dengan proses Penyusunan Rencana Strategis Perangkat Daerah yang bersamaan dengan penyusunan RPJMD, diharapkan terjalin sinergi keselarasan dan saling keterkaitan antara Renstra dan RPJMD Kabupaten Belitung”, ujar Salman.

Hadir dalam kegiatan Staf Ahli, Asisten, Kepala Bagian, Kasubag dilingkup Setda Kabupaten Belitung, serta Perangkat Daerah lainnya. (FW)