Tanjungpandan__ Wakil Bupati Belitung, Isyak Meirobie, S.Sn, M.Si menutup Kegiatan Pameran Belitung Expo 2019 pada Jum’at, (5/7/2019) di Kawasan Wisata Tanjung Pendam. Kegiatan Expo sedianya telah dilkasanakan sejak Senin, (1/7) dengan diikuti para peserta dari berbagai instansi pemerintah dan swasta seperti Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Pemprov Banten, Kabupaten/Kota, Provinsi Bangka Belitung, BUMN, perusahaan swasta hingga pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Belitung Expo merupakan agenda rutin tahunan yang digelar pemerintah Kabupaten Belitung untuk menyemarakkan rangkaian kegiatan Hari Jadi Kota Tanjungpandan (HJKT) yang tahun ini memasuki usia ke-181.
Menurut Kepala Dinas Koperasi UMKM, Perdagangan dan Tenaga Kerja Kabupaten Belitung, Adnizar mengatakan kunjungan dan transaksi belanja produk UMKM di Belitung Expo tahun 2019 meningkat dari tahun sebelumnya. “Pada kegiatan Belitung Expo 2019 di kunjungi kurang lebih sebanyak 10.000 ribu orang pengunjung, dan telah terjadi perputaran uang atau belanja masyarakat selama 5 hari kurang lebih mencapai 1,2 Milyar‘’, ujarnya.
Sementara Wakil Bupati Belitung, Isyak Meirobie dalam sambutannya mengatakan, adapun tujuan dilaksanakannya Belitung Expo sendiri terbagi menjadi dua, yakni; internal dan external. ‘’Pertama, internal supaya masyarakat kita bisa mengetahui hasil-hasil pembangunan seperti apa, dan juga informasi seputar pembangunan di Kabupaten Belitung. Kemudian, externalnya bisa mendatangkan wisatawan untuk melihat potensi daerah, sehingga bisa terjadi proses transaksi”, kata Wabup.
Wabup juga berharap Belitung Expo bisa membuat masyarakat Belitung menjadi lebih inovatif dan kreatif, khususnya untuk menuju pelaksanaan Belitung Expo 2020 mendatang. “Dengan adanya Belitung Expo, kita (masyarakat Belitung) bisa terdorong untuk memperbaiki diri, tidak cepat puas sehingga pada tahun 2020 para peserta bisa tampil lebih Inovatif dan kreatif lagi”, pungkasnya.
Lebih lanjut, Isyak menilai ajang pameran ini dapat dimanfaatkan untuk membangun sinergitas positif antara seluruh pelaku pembangunan di Kabupaten Belitung terhadap arah pembangunan. Sebab pembangunan bukan hanya tanggungjawab pemerintah saja, namun tanggungjawab pihak swasta dan masyarakat. ‘’Saya sampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang terlibat dalam pameran. Saya yakin tahun depan pelaksanaan pameran Belitung Expo akan lebih baik dari sekarang. Tahun ini bisa menjadi bagian dari pembenahan, agar lebih baik ke depan. Suguhan materi pameran harus terus disempurnakan. Sehingga kita bisa eksis untuk memperkenalkan Belitung dan bisa membawa perubahan dalam pembangunan’’, jelas Isyak.
Disela-sela acara penutupan Expo berlangsung pula penyerahan Kutipan Akta Kelahiran beserta Kartu Keluarga terbaru dan KIA (Kartu Identitas Anak) sekaligus piagam penghargaan dari Bupati Belitung kepada beberapa orang tua yang bayinya lahir pada Tanggal 1 Juli 2019 yang diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Belitung, didampingi unsur Forkompida dan perwakilan OPD terkait. Momen ini merupakan wujud simbolis pelayanan Dukcapil Belitung yang cepat, mudah, bebas biaya (gratis) dan membahagiakan masyarakat.
Acara juga diisi dengan penyerahan penghargaan kepada Stand Terbaik dan Stand Favorit, serta pengumuman pemenang undian dari PT. Timah, Tbk. ***dk
PEMENANG STAND TERBAIK DAN STAND FAVORIT |
|
Stand Terbaik dan Stand Favorit 1. Stand Terbaik I (Batlitbang Kementerian Pertanian) 2. Stand Terbaik II (PT. Timah, Tbk) 3. Stand Terbaik III (Dinas Perindustian dan Perdagangan Provinsi Banten) 4. Stand Favorit (Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung) 5. Stand Pelayanan Publik Terbaik (RSUD Marsidi Djudono) Stand Kelurahan Terbaik (Kelurahan Tanjung Pendam) |
Stand Terbaik dan Favorit Kategori UMKM 1. Stand Terbaik I (Komunitas Bonsai Kelapa Indonesia Belitung) 2. Stand Terbaik II (Kopi Janggut) 3. Stand Terbaik III (HD Noto Batik) 4. Stand Terfavorit (Kopi Murni)
|